Search???!!

Kamis, 29 Oktober 2015

Beasiswa Kuliah Di Malaysia





Beasiswa diploma untuk desain fashion

Beasiswa ini disponsori oleh Saito College Petaling Jaya, salah satu perguruan tinggi milik swasta di Malaysia. Beasiswa ini diberikan kepada tiga orang mahasiswa yang tertarik di bidang desain fashion. Nilai yang diberikan sebesar RM22.500. Diberikan juga dua beasiswa lain untuk program diploma di desain grafis, desain multimedia, atau desain interior dengan nilai RM18.100. Lampirkan juga portofolio ketika mengajukan beasiswa. Untuk info selengkapnya silakan cek di website www.saito.edu.my.
Beasiswa dari Koon Yew Yin untuk mahasiswa universitas negeri Malaysia

Beasiswa ini didanai oleh yayasan Koon Yew Yin. Semua mahasiswa tanpa membedakan ras dan agama yang ingin kuliah di universitas negeri diperbolehkan untuk melamar beasiswa ini. Beasiswa ini memberikan keringanan terhadap biaya kuliah dan biaya hidup selama  satu tahun. Beasiwa ini hanya diberikan bagi mereka yang orang tuanya memiliki penghasilan kurang dari RM2.500 per bulan. Mahasiswa yang  sudah menyelesaikan kuliahnya tidak akan menerima dana beasiswa kecuali dengan keadaan tertentu. Keadaan tersebut misalkan, dia berjanji akan membantu orang tidak mampu lainnya dengan dana tersebut.
Lamaran yang dikirimkan harap melampirkan bukti mengenai penghasilan orang tua dan surat rekomendasi dari kampus. Untuk mereka yang orang tuanya berwirausaha, gunakan rekomendasi dari sekolah atau institusi lain untuk menjelaskan status penghasilan orang tua. Informasi lebih lengkap dapat kamu lihat disini.


Beasiswa Southampton

Beasiswa ini disponsori oleh Universitas Southampton. Beasiwa yang diberikan sebesar RM2.000. ada juga beasiswa parsial sebesar 25% dan 20%. Sebesar 25% diberikan kepada mereka yang memperoleh nilai AAA di level A. Sebesar 20% diberikan kepada mahasiswa dengan kriteria tertentu. Untuk info lebih lengkap silakan cek di sini.


Beasiswa Universitas Heriot-Watt

Beasiswa ini ditujukan kepada mahasiswa yang mengambil program sarjana dan pasca sarjana. Bagi mahasiswa di jenjang sarjana, besaran beasiswa yang diberikan bermacam-macam. Mulai dari potongan 20% dari biaya kuliah hingga potongan 100% ditambah uang saku. Besaran tersebut tergantung nilai yang dicapai mahasiswa. Sedangkan untuk mahasiswa pasca sarjana, potongan yang diberikan hanya sebesar 20%. Mahasiswa yang sudah mendapatkan beasiswa tidak diperkenankan mencari beasiswa lain. Beasiswa ini terbuka bagi siapa saja yang memenuhi kualifikasi. Untuk info lengkap silakan cek di website ini.


Beasiswa My Brain15

Beasiswa ini disponsori oleh Kementrian Pendidikan Malaysia.  Program yang ditawarkan ada tiga yaitu Master, PhD, dan PhD Industri. Program PhD ditujukan bagi mereka yang sudah bekerja di perusahaan swasta. Tujuannya untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas tenaga kerja profesional yang diharapkan akan menciptakan kreatifitas dan inovasi. Inovasi tersebut nantinya diharapkan akan mendorong terjadinya pertumbuhan eknonomi. Tujuan diberikannya program master yaitu untuk meneruskan pendidikan yang lebih tinggi sehingga selaras dengan pembangunan negara. PhD industri diberikan kepada para profesional dan pelaku industri dalam menghasilkan inovasi dan meningkatkan daya saing industri. Program ini bertujuan untuk mengombinasikan antara dunia akademik dengan dunia praktis sehingga jurang pemisah antara keduanya dapat diperkecil. 

Beasiswa S2 dan S3 dari Universitas Malaya

Beasiswa ini disponsori oleh Universitas Malaya. Beasiswa ini ditujukan kepada satu orang mahasiswa pasca sarjana dan satu orang mahasiswa pasca doktor. Bidang yang ditawarkan seputar pembuatan video. Semua kandidat harus memenuhi beberapa persyaratan. Persyaratan untuk kandidat pasca sarjana adalah harus menyelesaikan S1 untuk bidang komputer/multimedia/telekomunikasi/IT dengan IPK minimum 3,5.  Selain itu juga harus memiliki pengetahuan tentang proses pembuatan video. Untuk kandidat pasca doktoral, harus sudah menyelesaikan PhD di bidang teknik atau komputer. Bagi yang sudah menyelesaikan thesis dan tinggal menunggu ujian atau wisuda, diperbolehkan untuk mengikuti program ini. Seperti kandidat pasca sarjana, pengetahuan mengenai proses pembuatan video wajib untuk dikuasai. Dana yang diberikan sebesar RM2.500 untuk pasca sarjana dan RM5.500 untuk pasca doktor.


Beasiswa Digital Home Lab untuk pasca sarjana

Proyek riset  dengan kolaborasi antara MIMOS dengan GPGPU Accelerated Video Analytic Algorithm Parallelization Enabling Massive Image Data Processing mencari dua kandidat pasca sarjana untuk diberi beasiswa. Beasiswa ini dikhususkan unutuk mempelajari kamera dan videografi. Persyaratan yang harus dipenuhi adalah sudah menyelesaikan S1 di bidang elektronik/komputer/telekomunikasi/IT dengan IPK minimal 3,5.  Selain itu diwajibkan juga menguasai digital image, pembuatan video, dan bahasa inggris. Dana yang diberikan sekitar RM2.500 per bulan namun jumlah ini masih belum pasti. Tergantung pada pihak penyandang dana. Mahasiswa yang lolos seleksi nantinya akan kuliah di Universitas Multimedia. Lamanya beasiswa ini adalah 24 bulan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar